Friday 11 October 2013

Beri Aku Nasihat (untuk muslimah yang mengerti bahasa Indonesia)

http://ermaynee.wordpress.com/2010/09/16/beri-aku-nasihat/#comment-827

Pagi ini saya  menerima sebuah pesan dalam hanphone dari seorang sahabat, “Saudariku, beri nasihat untukku hari ini …” Saya sempat tertegun membacanya, sambil menghela nafas kata-kata itu seperti menembus relung terdalam bathin, sejujurnya disaat ini saya yang seharusnya lebih banyak mengirimkan pesan semacam itu untuk mu teman … saya forward sms yang sama kepada sahabat saya tersebut dan tak lama sms balasan masuk di HP saya
“Bila LELAH menyapa dirimu, pejamkalah mata dan bayangkan “Asma Binti Abi Bakr” yang sedang memanjat tebing saat berjihad”
“Bila UJIAN HIDUP membuatmu menangis, pelajarilah ketabahan “Asiyah istri Fir’aun”,
“Bila CELAAN menyapa dirimu, hadirkanlah kesabaran “Maryam putrid Imron”
“Bila PUTUS ASA membuatmu menyerah, bayangkan “Hajar” yang berlari dari bukit Shafa dan Marwah..”
Ukhty, mereka hanyalah manusia biasa seperti diri kita, namun CINTA pada Rabb nya yang membuat mereka SABAR, TABAH, dan KUAT..
Mari belajar menjadi seperti mereka , Subhanallah.. untaian kata yang begitu indah untuk direnungkan. Perjalanan kehidupan memang tak jauh dari kata lelah, ujian yang datang menghampiri, celaan, rasa putus asa mungkin sampai pada rasa kefuturan yang sangat. Sebuah untaian kata yang mengingatkan saya agar selalu memiliki sifat Sabar, Tabah, Kuat, dan tentunya selalu menghadirkan Cinta pada Nya untuk menapaki setiap langkah kehidupan :-D .
Satu Folder khusus kesukaan saya dalam HP bertuliskan name folder “Tausyiah”, Folder yang sering saya baca ketika hendak tidur :-D ..
Senang sekali jika sahabat-sahabat berkenan mengirimkan kata indah sebagai penyemangat ataupun muhasabah pada nomor HP saya. Pasti akan tersimpan manis dalam folder khusus ini:-D Sungguh aneh rasanya jika ada orang yang enggan menerima nasihat, dan lebih aneh lagi jika ternyata ada orang yang gemar berkata-kata tanpa banyak menggunakan telinganya untuk mendengarkan orang lain. Bukankah perintah yang berbunyi dalam Surah Al Ashr, bahwa orang beriman hendaknya saling menasihati, maka jangan enggan untuk memberikan nasihat dan diberi nasihat. Semoga di Telaga Fatamorgana ini bisa menjadi salah satu tempat untuk saling menasihati juga, meski hanya sebuah kalimat pada layar hitam :-D

No comments:

Post a Comment

Harap jelaskan identitas dan bicara dengan niat baik dan berdasar. Please verify your id and speak on good ground.